Negara Jepang adalah contoh yang tepat bagaimana peranan pendidikan mampu mengubah perekonomian bangsa yang hancur lebur akibat Perang Dunia II kini bisa bangkit keterpurukan. Lebih hebatnya lagi bahkan mampu menguasai sebagian besar ekonomi dunia. Jepang menjadi salah satu motor penggerak modernisasi peradaban dunia berkat pendidikan yang berkualitas.
Peranan pendidikan bukan hanya berkutat kepada peningkatan perekonomian saja. Dalam banyak kasus, pendidikan yang terintegrasi dengan nilai-nilai moral akan mampu membentuk sumber daya manusia yang unggul dengan tetap memiliki harkat dan martabat sebagai manusia yang berbudaya.
Secara umum kita mengenal lembaga pendidikan ada tiga macam, yaitu pendidikan formal, informal dan nonformal. Ketiganya adalah satu paket sukses yang mampu membentuk karakter anak bangsa yang tangguh dan tetap berkepribadian dengan ciri khas bangsanya. Pendidikan keluarga memegang peran vital dalam mengajarkan pengalaman-pengalaman hidup yang berharga bagi masa depan anak didik di kemudian hari.
Keselarasan pendidikan akademis dan non-akademis adalah salah satu tujuan bagi pendidikan nasional yang kini tengah di bangun Pemerintah. Program ini bertujuan mencetak siswa berprestasi di bidang ilmu pengetahuan tertentu dengan tambahan nilai-nilai moral dan tingkah laku yang terpuji. Hal ini didasari oleh kebutuhan perusahaan untuk mendapatkan sumber daya manusia yang unggul dengan kemampuan kerja sama yang andal.
Perpaduan pendidikan akademis dan non-akademis efeknya akan kita rasakan dalam beberapa tahun ke depan. Para sarjana bukan hanya berani dan terampil maju ke depan dalam berkompetisi dengan warga negara lain, tapi juga bisa mempraktekkan karakter luhur bangsa Indonesia dengan ciri khas Pancasila yang menjadi ruh bangsa. Maju terus pendidikan Indonesia!
Apakah peranan pendidikan dalam meningkatkan kemajuan masyarakat pada hari INI? Tolong jawab boleh tak?nak buat kerja sekolah
BalasHapusEruiiKrrewwetttyy
HapusApakah peranan pendidikan dalam meningkatkan kemajuan masyarakat pada hari INI? Tolong jawab boleh tak?nak buat kerja sekolah
BalasHapushahaha admninya kacang ya sabar ya
Hapus